DGK Quotations For WordPress

Beberapa minggu yang lalu dengan menggunakan script PHP sederhana saya berhasil mendapatkan kurang lebih 20.000 kata-kata bijak dari situs quotationspage.com dan saat ini semuanya tersimpan dalam format txt dengan ukuran kurang lebih 4 MB. Hal ini terinspirasi dari plugin The Quotations yang dibuat oleh Totok untuk menampilkan kata-kata bijak di situs plankplunk.net. Hanya saja, jika plugin The Quotations yang dibuat Totok mengambil secara langsung melalui situs quotationspage.com sedangkan yang saya miliki semua kata-kata bijak tersimpan dalam format text.

Selain itu saya membuatkan sebuah script kecil yang akan menampilkan kata-kata bijak tersebut secara acak seperti yang terlihat di menu sebelah kanan ini. Script ini merupakan plugin untuk WordPress, sehingga anda dapat mengaktifkannya melalui dashboard wordpress milik anda.

Berikut ini tahapan instalasinya:

1. Download dgk_quotations.tar.gz
2. Ekstrak dgk_quotations.tar.gz.
3. Upload quote.txt ke direktori wp-content.
4. Edit dgk_quotations.php dengan editor dan sesuaikan konfigurasi direktori dimana file quote.txt berada.

$quotetxt = "/var/www/htdocs/wp-content/quote.txt";

5. Upload dgk_quotations.php ke direktori wp-content/plugins
6. Edit sidebar.php milik anda dan tambahkan baris-baris ini untuk menampilkan kata-kata bijak tersebut.

<h2>Random Quotations</h2>
<?php dgk_showquotations(); ?>

7. Aktifkan melalui menu plugins di dashboard WordPress.

Jika masih ada yang kurang jelas dapat ditanyakan melalui komentar di blog ini.

13 thoughts on “DGK Quotations For WordPress

  1. #!/Dudi/Gurnadi » Blog Archive » DGK Quotations For Wordpress

  2. :d mas itu bisa di pake di blogsome juga ngak kalo , kalo bisa sip tuh biar blog gue tambah ciamik gitu.

    Maturnurun

    Minal Aizin Fal Faizin

  3. #2: plugin diatas cuman bisa dipake buat pengguna wordpress yang menggunakan hosting berbayar, atau yang menggunakan hosting php.

  4. #4: sorry lama gak ngebales, lagi padet jadwal di offline. Gak bisa kalo langsung ambil dari dgk.

    Kalo mau yang seperti itu pake plugin The Quotations aja yang ngambil langsung dari official site quotationspage.com

  5. Bisa aja Ndi, dengan cara direct ataupun gak langsung. Kalo semua naskah yg ada di milis mau diambil ya agak berat. Tapi bisa dibuatkan dummy output di airputih.wordpress.com (misal), trus yg lain tinggal ambil agregat dr situ. Kalo mau direct dah tak coba kmrn, but milis airputih ga open for public yah? So agak kesulitan pas mau bikin plugin-nya 🙁

  6. 😕
    mas dudi dengan menggunakan script PHP sederhana bgmn tuh bs berhasil mendapatkan kurang lebih 20.000 kata-kata bijak? sy mw donk script2nya. kbtln sy pngn bgt bljr php.please…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This is not spam