Menanti Fedora 10

Mari menanti.

Tentunya dengan berbagai fitur baru.

Fedora 10 diklaim memiliki startup yang jauh lebih baik dari versi sebelumnya dan hal itu bisa terwujud karena dukungan plymouth.

Kalau Fedora 9 kemarin menggunakan code name Sulphur, maka Fedora 10 kali ini memiliki code name Cambridge.


Hmm, apa langsung di install yang versi Fedora 10 Preview aja ya?

Gimana Pak Dheche? versi genap nih, kira-kira cukup meyakinkankah digunakan untuk desktop kerja? 😕

*cari space kosong*

Intruder dan Signing Keys Fedora 8 dan 9

Sebenarnya isu Fedora yang saya sampaikan termasuk agak basi, karena udah terjadi sejak pertengahan Agustus 2008, tapi lebih baik ini saya tulis disini aja 😀

Tanggal 8 Desember 2004 saya pernah menuliskan tentang server GNU Project yang disusupi oleh intruder. Tulisan saya terdahulu juga menyebutkan kemungkinan-kemungkinan apa saja yang akan dilakukan oleh intruder.
Continue reading

Jawaban Bank Mandiri tentang Promo Mentari 50%

Berikut jawaban dari Customer Care Bank Mandiri yang berhubungan dengan kasus pulsa mentari 50%.

from: Customer Care <customer.care@bankmandiri.co.id>
to: gurnadi[at]gmail[dot]com
date: Mon, Aug 11, 2008 at 12:57 PM
subject: [CM-RR] Reply from Bank Mandiri

Bapak Dudi Gurnadi yang terhormat,

Terima kasih atas email Bapak kepada Bank Mandiri.

Pertama-tama perkenankan kami untuk memohon maaf atas ketidaknyamanan yang Bapak alami berkaitan dengan pembelian pulsa isi ulang Satelindo Mentari melalui mesin ATMandiri.

Dengan ini kami informasikan bahwa berdasarkan laporan yang Bapak lakukan melalui Customer Care berkaitan dengan kegagalan pembelian pulsa pada tanggal 24 Juli 2008 telah ditindaklanjuti. Adapun hasil tindaklanjut yang diterima dari laporan pihak Satelindo menyatakan bahwa transaksi pembelian pulsa isi ulang ke nomor telepon selular dinyatakan sukses dan berhasil menambahkan pulsa secara manual ke telepon selular milik Bapak pada tanggal 28 Juli 2008.

Sebagai tambahan informasi bahwa apabila pulsa yang dimaksud belumlah menambah ke telepon selular Bapak, kami persilakan Bapak menghubungi pihak Satelindo dengan memberikan nomor voucher (000226083440) sebagai bukti bahwa transaksi pembelian pulsa isi ulang tersebut telah berhasil.

Demikian kami sampaikan, jika masih terdapat pertanyaan atau saran, Bapak dapat menghubungi kami di alamat email ini atau Call Mandiri (layanan 24 jam) di nomor telepon (021) 5299 7777 atau 14000.

Atas perhatian dan kerjasama Bapak, kami ucapkan terima kasih.

Salam hormat,

PT Bank Mandiri (Persero) Tbk.

Customer Care
Banking Contact Center

Continue reading